PIKIRAN.CO, Jakarta – Aksi “wanita emas” yang bernama asli Hasnaeni Moein mengirimkan karangan bunga kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Sabtu (20/2) menuai beragam tanggapan dari warganet.
Pemilik akun twitter @aewin86 menuliskan, “ada yang mau ikutan kirim?” dengan menautkan link berita karangan bunga satire wanita emas untuk Anies gegara rumah banjir.
“karangan bunga untuk wanita emas untuk kinerja Anies yang sudah sukses bikin kolam renang raksasa, mantap nis”, cuit pemilik akun @Demitsave dengan menambahkan tagar #BanjirKotanyaKaburGabenernya.
Ada juga warganet yang justru menuliskan, “Wanita emas alamat rumahnya dimana yak? Mau kirim karangan bunga “SELAMAT SUDAH MENGIRIMKAN KARANGAN BUNGA SELAMAT” mumpung lagi musim”, cuit pemilik akun twitter @tokoarab.
Sementara warganet pengguna media sosial Instagram @chichiosagi menuliskan komentar pada unggahan detikcom hari ini (21/2), “salah manusia kenapa ga bisa jaga alam… udah kaya gini numbalin 1 orang pdhl dr dulu jakarta terkenal sama macet dan banjirnya…😯”
https://www.instagram.com/p/CLjC9z-H3II/
Masih pada unggahan yang sama, pemilik akun instagram @saidinnardi memberikan komentar, “Emang yg bikini hujan bpa gubernur ya.. Banjir di mna” Ko, buka DKI ajh”.
Komentar lain disampaikan akun @qhamilave, “intropeksi k diri sendiri..nempatin kan bareng2,jadi saling2 jaga…Alam akan mengembalikan yg bukan miliknya..😇semoga lekas surut..slalu dlm lindungan Alloh swt..”
Sebelumnya, rumah mewah Hasnaeni Moein alias Wanita Emas yang terletak di Jalan Kemang Timur V, Jakarta Selatan kebanjiran. Ia pun kemudian menyalahkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang dinilai tidak mampu mengatasi persoalan banjir Jakarta.
“Anies itu bagaimana toh, udah enak-enak aja dia tidur di rumahnya, rakyatnya kebanjiran. Dengan persoalan yang sama kayak makan nasi kita, persoalan yang sama aja kok nggak ada perubahannya DKI ini,” ujar Wanita Emas dalam voice note yang dikirimkan kepada detikcom pada Sabtu (20/2) dini hari.